Penyanyi Sarwana tengah gundah. Pernikahannya dengan cucu Bung Karno, Menur, dilanda masalah. Padahal pernikahan tersebut belum lagi berusia dua tahun.
Apa sih masalahnya? "Kalau ditanya kondisi sekarang memang kita lagi kurang baik, ada masalah. Tapi saya nggak mau banyak komentar dulu," ujarnya saat ditemui di Apartemen Permata Hijau, Jakarta Selatan, Minggu (7/3/2010) malam.

Usai menikah 13 Juni 2008 lalu, diakui Sarwana, komunikasinya dengan putri Sukmawati Soekarnoputri itu, sedikit memburuk. Salah satu di antara dia dan istrinya, juga sempat ada yang kaget setelah mereka menjadi suami-istri.
Namun saat ditanya lagi, apa yang membuat kaget itu, Sarwana memilih tidak mengungkapkannya. "Saya nggak mau terlalu banyak bicara, takut saya salah," tuturnya.
Diakui Sarwana, ketika masalah melanda rumah tangganya dengan Menur, ia sempat stres. Apalagi pernikahannya tersebut usianya baru seumur jagung.
Untungnya, setelah masalah semakin meruncing, personel Warna itu bisa memperbaiki komunikasinya dengan sang istri. Kini, mereka malah lebih intens dalam berkomunikasi.
"Saya mohon doanya, semoga kami baik-baik saja," pintanya.
Diposting oleh Sahabat Label:

0 komentar:

Visit the Site
MARVEL and SPIDER-MAN: TM & 2007 Marvel Characters, Inc. Motion Picture © 2007 Columbia Pictures Industries, Inc. All Rights Reserved. 2007 Sony Pictures Digital Inc. All rights reserved. blogger templates